Di penghujung akhir tahun 2022, PT Sinarmas Sekuritas meraih penghargaan bergengsi dari Majalah Investor yang merupakan bagian dari Berita Satu Media Holding (B Universe).
Penghargaan ini membuktikan Sinarmas Sekuritas sebagai sekuritas lokal terbaik di tahun 2022, bersaing dengan perusahaan sekuritas lain asal Amerika dan Eropa.
Dewan juri yang diketuai oleh ekonom INDEF, Aviliani menetapkan Sinarmas Sekuritas sebagai Sekuritas Terbaik 2022 dengan kategori aset di atas Rp1 triliun hingga Rp2 triliun.
Sebagai informasi, total aset Sinarmas Sekuritas per Juni 2022 sebesar Rp2,68 triliun dengan laba bersih sebesar Rp132,17 miliar. Laba bersih ini merupakan hasil pertumbuhan hingga 376,86 persen selama setahun. Sebelumnya, pada tahun 2020 laba bersih Sinarmas Sekuritas mencapai Rp 31,52 miliar naik hingga empat kali lipat pada 2021 menjadi Rp 150,31 miliar.
Direktur Sinarmas Sekuritas, Innes Margaretha yang menerima penghargaan dari Majalah Investor mengatakan, penghargaan ini menjadi pemacu semangat perusahaan untuk meningkatkan kualitas pelayanan ke depan.
“Penghargaan ini kami persembahkan untuk seluruh insan Sinarmas Sekuritas atas dedikasi, semangat, serta kesungguhannya selama 34 tahun berdiri. Dukungan dari seluruh nasabah memacu kami untuk lebih baik lagi dalam meningkatkan kualitas pelayanan,” kata Innes Margaretha pada Jumat (9/12/2022).
Di sisi lain, Sinarmas Sekuritas secara berkelanjutan terus meningkatkan kualitas dan fitur aplikasi investasi saham online lewat SimInvest, sehingga memudahkan masyarakat dalam bertransaksi saham. Melalui SimInvest, Sinarmas Sekuritas juga melakukan literasi keuangan dan investasi ke generasi muda Indonesia, salah satunya dengan meluncurkan platform belajar investasi secara gratis melalui SimInvestLab.
Keluarga besar Sinar Mas mengucapkan selamat untuk penghargaan yang diterima oleh Sinarmas Sekuritas. Semoga selalu menjaga komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh nasabah.